Tandaseru — Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan, Trash Hero Chapter Ternate kembali menggelar kegiatan cleanups yang kedua kalinya, Minggu (13/10/2024). Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIT dan diikuti 32 relawan yang dengan penuh semangat membersihkan area sekitar Pelabuhan Perikanan Nusantara Ternate di Bastiong.

Dalam waktu satu jam, relawan berhasil mengumpulkan 12 kantong sampah yang terdiri dari botol plastik dan sampah plastik non-botol lainnya di area tepi pantai seluas kurang lebih 100 meter.

Kegiatan cleanups ini bukan hanya sekadar aksi bersih-bersih, tetapi juga merupakan bagian dari gerakan yang lebih besar untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Di tengah permasalahan sampah plastik yang semakin mengkhawatirkan, inisiatif seperti ini menjadi sangat penting untuk mengurangi dampak negatif terhadap ekosistem lokal.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Ternate Muhammad Syafei dan Kepala Pelabuhan Perikanan Nusantara Ternate, Kamarudin. Kehadiran kedua pejabat tersebut menunjukkan dukungan pemerintah terhadap upaya masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan. Kegiatan ini diawali dengan pengarahan dan motivasi dari Syafei, yang menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan.

“Lingkungan yang bersih adalah tanggung jawab kita bersama. Mari kita jaga kebersihan dan kelestarian alam untuk generasi mendatang,” ujar Muhammad Syafei dalam sambutannya.

Ia juga mengajak masyarakat untuk lebih aktif berpartisipasi dalam kegiatan serupa di masa mendatang dimana, pada tahun depan Kota Ternate akan menjadi tempat berlangsungnya City Sanitation Summit (CSS) ke XXIII Aliansi Kabupaten Kota Peduli Sanitasi (AKKOPSI) tahun 2025 mendatang.