Sekilas Info

Pemkab Pulau Taliabu Mulai Vaksinasi Pelayan Publik dan Lansia

Penyerahan vaksin secara simbolis dari Wabup Taliabu sebagai tanda dimulainya vaksinasi terhadap pelayan publik dan warga lansia. (Tandaseru/Fardanan Fahri)

Tandaseru -- Vaksinasi Covid-19 tahap kedua yang diperuntukkan bagi pelayan publik dan warga lanjut usia (lansia) mulai dilakukan di Kabupaten Pulau Taliabu, Maluku Utara.

Vaksinasi tahap kedua ini dilakukan di aula Kantor Bupati Pulau Taliabu, Kamis (4/3).

Kepala Dinas Kesehatan Pulau Taliabu, Kuraisya Marsaoly mengatakan, kegiatan vaksinasi tahap kedua ini sebagai tindak lanjut program pemerintah pusat yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Taliabu untuk membentuk kekebalan di lingkup OPD, ASN, Forkopimda, tokoh masyarakat, dan tokoh agama.

"Jadi vaksin tahap II jumlah sasarannya adalah 1.554 orang untuk kelompok pelayanan publik yang bersentuhan langsung dengan masyarakat," ujarnya.

Kuraisya bilang, vaksin Covid-19 tahap dua saat ini sebanyak 10 vial dengan sasaran 100 peserta atau satu vial untuk 10 dosis.

Vaksinasi pelayan publik dan warga lansia. di Pulau Taliabu. (Tandaseru/Fardanan Fahri)

"Satu vial untuk 10 orang atau 10 dosis. Jumlah sasaran tahap dua untuk penerima vaksin 100 orang pelayan publik," jelasnya.

Sebelum dilakukan vaksinasi kepada kelompok pelayan publik dan lansia, Kadinkes secara simbolis menyerahkan vaksin Covid-19 kepada Wakil Bupati Taliabu, Ramli. Selanjutnya Wabup menyerahkannya kepada petugas medis untuk digunakan.

Penulis: Fardanan Fahri
Editor: Sahril Abdullah