Tandaseru — Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, berencana melakukan asesmen sejumlah pejabat eselon II, III, dan IV.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah Sunardi Barakati menyatakan, asesmen dilakukan setelah mendapat petunjuk Bupati Rusli Sibua.

“Tergantung pak bupati, kalau misalkan siapa yang harus ikut asesmen dalam jabatan ya harus ikut. Jadi keputusan akhir berada di tangan Bupati Morotai,” kata Sunardi, Jumat (28/2/2025).

Meski begitu, sambungnya, aturannya sebelum dilakukan asesmen terlebih dulu dibentuk panitia seleksi.

“Tim seleksi yang akan bertugas memiliki kewenangan penuh untuk menilai kelayakan setiap pejabat yang mengikuti asesmen,” jelasnya.

Asesmen, Sunardi bilang, direncanakan dilakukan sesudah bulan puasa.

“Asesmen yang mencakup pejabat dari sekretaris daerah hingga eselon II, III, dan IV, akan bergantung pada kebijakan pimpinan,” tandasnya.

Sahril Abdullah
Editor
Irjan Rahaguna
Reporter