Tandaseru — Bakal calon gubernur Maluku Utara Ahmad Hidayat Mus (AHM) resmi mengumumkan bakal calon wakil gubernur yang akan mendampinginya di Pemilihan Gubernur Maluku Utara 27 November 2024 mendatang.
AHM memutuskan menggandeng Wali Kota Tidore Kepulauan Capt. Ali Ibrahim sebagai pasangan menuju Puncak Gosale nanti.
Keduanya tampak mesra saat bertemu di kediaman Ali Ibrahim, Senin (1/7/2024).
AHM saat ditemui awak media mengaku akan berpasangan dengan Ali dalam pertarungan politik di Pilkada 2024 nanti. Keduanya telah merasa serasi dan siap untuk ikut dalam kontestasi nanti.
“Capt. Ali Ibrahim siap mendampingi saya untuk mendulang suara dan memenangkan pergulatan Pemilihan Gubernur di November 2024 mendatang,” tegas AHM.
“Sejak 10 tahun lalu, saya dan kakak saya (Ali, red) sudah bicarakan soal ini,” sambung mantan Bupati Kepulauan Sula ini.
Tinggalkan Balasan