Tandaseru — Bintara Pembina Desa (Babinsa) mengamankan empat anak di bawah umur yang kedapatan sedang asyik mengisap lem.
Keempat anak ini diamankan di Gelora Kieraha Kota Ternate, Maluku Utara, Sabtu (6/8) dini hari sekira pukul 01.56 WIT.
Mereka masing-masing berinisial DH (13 tahun), ST (16 tahun), NA (16 tahun), dan NB (16 tahun).
Babinsa Serda Rudy Tetelepta mengatakan, awalnya ia mendapat laporan dari warga mengenai sejumlah anak di bawah umur yang sementara mabuk lem.
“Kita dapat laporan langsung kita menuju ke TKP dan kita amankan empat orang,” kata Rudy kepada tandaseru.com, Minggu (7/8).
Tinggalkan Balasan