Tandaseru — Tahun ajaran 2020-2021 akan segera dimulai bagi siswa SD dan SMP. Tahapan pendaftaran siswa baru secara serentak dipastikan dibuka awal Juli nanti.
Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Kota Ternate, Ruslan Mustafa mengungkapkan, pendaftaran tingkat SD-SMP dibuka pada 8 hingga 10 Juli 2020 dengan metode online dan offline. Ruslan menegaskan, pendaftaran sekolah ini gratis.
Kepada tandaseru.com, Ruslan bilang metode daring memungkinkan siswa dan orangtuanya mengisi formulir lewat aplikasi di komputer. Sedangkan untuk metode luring siswa harus datang ke sekolah mengambil formulir.
“Lalu diisi dan dikembalikan ke panitia. Pendaftaran penerimaan siswa baru dibuka pada tanggal 8 sampai 10 Juli, sedangkan untuk prapenerimaan pada 6 hingga 7 Juli 2020,” ungkap Ruslan, Selasa (23/6).
Ruslan berujar, penerimaan siswa baru di tengah pandemi Covid-19 semuanya menggunakan protokol kesehatan. Pada pendaftaran luring, calon siswa dan panitia penerimaan siswa baru wajib menerapkan pemakaian masker, jaga jarak dan menggunakan hand sanitizer.
“Sekolah yang menggunakan sistem online ada 19 sekolah SD dan SMP, dan sisanya menggunakan offline. Sedangkan untuk biaya pendaftaran semuanya gratis dan tidak dipungut biaya, kecuali untuk sarana prasarana yang merupakan kebijakan dari sekolah dan komite masing-masing,” terang Ruslan.
Tinggalkan Balasan