Tandaseru — Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Ternate, Maluku Utara bakal menyiapkan ruang isolasi baru untuk pasien reaktif rapid test. Pasalnya, lokasi karantina yang tersedia saat ini dinyatakan penuh dan tak mampu lagi menampung pasien.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kota Ternate, dr. Muhammad Sagaf ketika dikonfirmasi tandaseru.com menyampaikan, inisiatif mencari lokasi baru disebabkan lokasi karantina Hotel Vellya dan Hotel Dragon sudah penuh.
“Ini membuat Gugus Tugas mengambil kebijakan untuk sejumlah pasien dengan status reaktif lakukan karantina mandiri di rumah saja. Namun tindakan tersebut tidak lah efektif,” ungkapnya, Sabtu (13/6).

Dia bilang, terkait persoalan itu, pihaknya akan melakukan koordinasi dengan Ketua Gugus Tugas Kota untuk mencoba melihat situasi ke depan. Diantaranya mencari solusi mendapatkan ruang isolasi untuk pasien dengan status reaktif rapid test.

“Hari Senin saya akan berkordinasi dengan Ibu Kadis (Kesehatan) dengan Pak Wali Kota untuk mencari tempat isolasi yang baru. Saya akan berdiskusi ulang dengan pimpinan agar mendapatkan tempat karantina yang baru,” pungkasnya.