James – Djufri Ditetapkan Menjadi Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Barat II Periode///

Tandaseru — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Halmahera Barat, Maluku Utara, menggelar rapat pleno penetapan hasil putusan Mahkamah Konstitusi (MK) atas kemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati James Uang dan Djufri Muhamad (JUJUR) pada Pilkada 2024.

Pleno penetapan tersebut berdasarkan
Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 198/PHPU BUP-XXIII/2025 dan Putusan Mahkamah Konstitusi Nomor 203/PHPU BUP-XXIII/2025 tanggal 5 Februari 2025.

Pleno tersebut sekaligus membuktikan keberhasilan James menjadi Bupati Halmahera Barat 2 periode setelah Namto Hui Roba.

James dalam sambutannya menyatakan, penetapan tersebut bukan sekadar seremoni formal, tetapi sebuah amanah besar yang diberikan rakyat Halmahera Barat kepada pemimpin yang akan mengemban tugas periode mendatang.

“Amanah ini harus dijalankan dengan penuh dedikasi, keikhlasan, dan komitmen untuk mewujudkan masyarakat serta kemajuan daerah demi kesejahteraan masyarakat,” tutur James usai penetapan di kantor KPU Halmahera Barat, Kamis (6/2/2025).

James mengatakan, kepemimpinan bukan sekadar hak, melainkan sebuah tanggung jawab yang menuntut keberpihakan kebijakan terhadap rakyat, keputusan yang berorientasi pada kemajuan daerah, serta κepemimpinan yang berlandaskan nilai-nilai integritas, transparansi dan keadilan sosial.

“Seiring dengan penetapan kepemimpianan yang baru, kita semua memiliki tanggung jawab bersama untuk memastikan bahwa Halmahera Barat terus berkembang menuju masa depan yang lebih baik,” ujarnya.

Politikus Partai Demokrat ini mengingatkan, tahapan pesta demokrasi telah selesai. Ia mengajak meninggalkan perbedaan poitik dan bersatu membangun Halmahera Barat yang lebih baik.

“Kita harus memastikan bahwa setiap kebijakan yang diambil benar-benar mencerminkan kepentingan masyarakat dan menjawab tantangan zaman yang semakin inovatif. Saya mengapresiasi juga peran seluruh penyelenggara pemilu, aparat keamanan, serta seluruh elemen yang telah bekerja keras untuk menyukseskan proses demokrasi ini,” pungkasnya.

Ika Fuji Rahayu
Editor
Mardi Hamid
Reporter