Tandaseru –– Sebuah kapal longboat kapasitas 3 GT dengan nama Ebenheizer mengalami lost contact atau hilang kontak saat menempuh perjalanan dari Pelabuhan Tobaol Ibu, Kabupaten Halmahera Barat menuju Mayau, Pulau Batang Dua, Kota Ternate, Maluku Utara, Selasa (25/6).

Kantor Basarnas Ternate yang menerima laporan tersebut dari keluarga penumpang longboat Ebenheizer bernama Tasman, Rabu (26/6) menyebutkan bahwa longboat berpenumpang 11 orang ini mulai hilang kontak sekitar pukul 13.00 WIT, atau sekitar 4 jam setelah bertolak dari Pelabuhan Tobaol Ibu.

“Pada tanggal 25 Juni 2024 sekitar pukul 09.00 WIT, rombongan bertolak dari Pelabuhan Tobaol Ibu Halmahera Barat menggunakan longboat dengan tujuan Mayau Pulau Batang Dua dengan estimasi waktu perjalanan 8 jam, kontak terakhir pada tanggal 25 Juni 2024 pukul 13.00 WIT,” jelas Kepala Basarnas Ternate, Fathur Rahman.