Tandaseru — Langkah politik Fifian Adeningsi Mus untuk melenggang ke Pilkada Kepulauan Sula, Maluku Utara, Tahun 2024 tampaknya bakal berjalan mulus.
Fifian yang kini menjabat Bupati Kepulauan Sula dan akan kembali bertarung di Pilkada 2024 ini, secara resmi telah mengantongi formulir B1-KWK dari Partai Bulan Bintang (PBB).
Formulir yang menjadi syarat resmi untuk mendaftarkan diri sebagai calon bupati dan wakil bupati ke KPU itu diserahkan DPP PBB kepada Fifian pada, Sabtu (25/5) malam tadi.
“Ibu Fifian Adeningsi Mus sudah terima B1-KWK PBB malam ini,” ungkap Ketua DPC PBB Kabupaten Kepulauan Sula, Lasidi Leko.
Tinggalkan Balasan