Tandaseru — Warga di Desa Umaloya, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara, mengeluhkan kinerja PDAM. Pasalnya, distribusi air bersih dihentikan beberapa hari selama Ramadan ini.
Ariyanto, salah satu warga, mengaku sudah 4 hari air PDAM tak mengalir. Sejak memasuki Ramadan, kata dia, distribusi air bersih sudah mulai tak normal.
“Tiap hujan mulailah mati. Kalau memang ada kendala segera mencari solusi agar tidak terjadi seperti ini. Kalau ada alat yang rusak segera diperbaiki, jangan dibiarkan,” ujarnya, Sabtu (1/4).
Terpisah, Direktur PDAM Kepulauan Sula Munir Banapon saat dikonfirmasi mengaku distribusi air terpaksa dihentikan lantaran terjadi banjir.
“Banjir,” singkatnya.
Tinggalkan Balasan