Tandaseru — Seorang warga Pulau Morotai, Maluku Utara, bernama Surentu Bayu (60 tahun) dikabarkan hilang saat pergi ke kebun. Surentu tak ada kabarnya lagi sejak Minggu (9/4) sore.

Korban merupakan warga Desa Korago, Kecamatan Morotai Utara.

Berdasarkan informasi yang diterima tandaseru.com, korban dilaporkan hilang sejak pukul 23.15 WIT. Pasalnya, hingga malam ia tak kunjung pulang ke rumahnya.

Saat itu pula keluarga korban bergegas melaporkan ke pemerintah desa setempat untuk meminta pertolongan.

Kepala Desa Korago Seliyance Boriki saat dihubungi membenarkan ada warganya yang hilang.