Tandaseru — Pekan literasi Ternate Membaca (Terbaca) ke-6 resmi dibuka Minggu (9/4) di Benteng Oranje Ternate, Maluku Utara.
Terbaca kali ini bertajuk “Iqra, Generasi Berkecerdasan dan Berkeadaban” dan akan berlangsung selama tiga hari.
Perhelatan literasi terbesar di Maluku Utara ini dihadiri pegiat dan komunitas literasi, mahasiswa, media hingga pejabat.
Sultan Tidore Husain Sjah mengambil peran membuka Ternate Membaca ke-6 secara resmi.
Penggagas Ternate Membaca Sofyan Daud dalam sambutannya mengatakan, gagasan kegiatan Ternate Membaca ini lahir sejak tahun 2016 lalu hingga saat ini. Menurutnya, ini karena bentuk kerja sama antara banyak pihak.
“Alhamdulillah secara perlahan kita telah membangun satu ekosistem. Sesuatu yang memang penting sekali bagi sebuah gerakan kebudayaan,” kata Sofyan.
Tinggalkan Balasan