Tandaseru — Pj Bupati Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, Burnawan, menerima duplikat bendera pusaka untuk HUT ke 79 Republik Indonesia.
Selain bendera pusaka, Burnawan juga menerima Salinan Teks Proklamasi, Naskah Pidato Bung Karno 1 Juni 1945, dan Buku Teks Utama Pendidikan Pancasila dari BPIP di Balai Samudera, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Rabu (7/8/2024).
Kabag Humas Setda, Ailan Goraahe, kepada tandaseru.com menyampikan, duplikat Bendera Pusaka diserahkan Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Megawati Soekarno Putri.
“Menyerahkan secara simbolis duplikat Bendera Pusaka. Selanjutnya Kepala BPIP Yudian Wahyudi menyerahkan kepada para kepala daerah termasuk Pj Bupati Pulau Morotai,” katanya.
Ailan memaparkan, penyerahan Duplikat Bendera merupakan amanat dari Peraturan Presiden Nomor 51 Tahun 2022 tentang Program Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Pasal 8 ayat (1) sampai (3).
Duplikat bendera Pusaka dikibarkan dua kali dalam setahun. Saat detik-detik Proklamasi 17 Agustus dan Hari Lahir Pancasila 1 Juni.
Tinggalkan Balasan