Tandaseru — Kapolres Kota Ternate, Maluku Utara, AKBP Andik Purnomo Sigit memimpin serah terima jabatan Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) dan Kepala Satuan Intelijen dan Keamanan (Kasat Intelkam) Polres Ternate, Selasa (5/4).

Sertijab ini berdasarkan keputusan Kapolda Maluku Utara Nomor KEP/92/III/2022 tertanggal 26 Maret 2022 tentang pemberhentian dan pengangkatan jabatan di lingkungan Polda Maluku Utara.

Pejabat yang menjalani sertijab adalah AKP Syaiful Egal yang sebelumnya menjabat Ps. Kabag OPS Polres Ternate menjadi Pama Polda Malut dalam rangka pendidikan Sespimma Tahun 2022.

Lalu AKP Henri Alfredo Korwa yang sebelumnya Kasat Intelkam Polres Ternate kini menjabat Ps. Kabag OPS Polres Ternate.

IPTU Guntur Wahyu Setyawan yang sebelumnya menjabat Ps. Panit 1 Subdit 1 Ditintelkam Polda Malut kini menjabat Ps. Kasat Intelkam Polres Ternate.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan terima kasih kepada pejabat lama yang telah mendedikasikan pengabdiannya selama berada di Polres Ternate dan ucapan selamat atas jabatan barunya.

”Bawalah kenangan yang baik dari Polres Ternate dan tinggalkan yang kurang baik, berbanggalah pernah dinas di Polres ini, ” ucap Andik

Untuk pejabat baru Kabag Ops Polres Ternate, sambungnya, walaupun sebelumnya berdinas di Polres Ternate sebagai Kasat Intelkam dan mendapatkan jabatan baru, Kapolres percayakan dinamika operasional Polres Ternate kepadanya.

“Dan saya yakin dengan bekal pengalaman yang dimiliki itu bisa dilaksanakan, begitupun Kasat Intelkam yang baru,” tandas Andik.