Tandaseru — Politisi sekaligus pengusaha, Habib Ahmad Assagaf, ST menjadi salah satu kontestan yang ikut bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Halmahera Selatan, Tahun 2024 ini.

Pria yang akrab disapa Bib Aa ini menyatakan keseriusannya bertarung pada Pilkada Halmahera Selatan di sela-sela acara launching lagu “Dendang Halsel” di Stereck Coffee, Bacan, Sabtu (11/5).

Bib Aa menyebutkan, saat ini dirinya telah mendaftarkan diri dalam penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati di Partai Garuda yang memiliki 1 kursi, dan Partai NasDem yang memiliki 3 kursi di DPRD Kabupaten Halmahera Selatan.

Dalam perjalanannya ke Bacan, Bib Aa menyempatkan diri untuk berdialog dengan para tokoh masyarakat di Desa Bajo Sangkuang maupun komunitas adat, dan pekerja seni budaya.

“Kalau memang berjodoh (mendapat pasangan) saya siap berkolaborasi dalam Pilkada Halsel mendatang,” ucap Bib Aa.