“Kita berharap dengan adanya percepatan pembangunan infrastruktur kota baru Sofifi anggaran bisa ditambahkan oleh pemerintah pusat, karena saat ini belum ada anggarannya. Jika usulan Pemprov ini diterima pasti ada anggarannya,” harapnya.

Sementara Kepala Dinas PUPR Malut Saifuddin Djuba mengatakan pihak BPJN sangat merespon percepatan pembangunan Kota Sofifi.

“BPJN akan membangun trase dari Sofifi menuju Bandara Loleo, dan kita (Pemprov, red) akan terus berkoordinasi dengan seluruh balai agar rencana kita bisa terealisasi,” tandasnya.