Tandaseru — Tujuh pejabat eselon II, III dan IV Pemerintah Daerah Halmahera Utara, Maluku Utara, dilantik Sekretaris Daerah Erasmus Joseph Papilaya, Kamis (3/2). Pelantikan bertempat di pendopo lantai II Kantor Bupati.

Pelantikan tersebut berdasarkam Surat Keputusan (SK) Bupati Halmahera Utara Nomor 821.2/02/BKDPSDA/Kep/PD/2022 tentang Pengangkatan Pejabat Struktural Eselon II , III dan IV di Lingkup Pemerintah Kabupaten Halmahera Utara.

“Target kita bahwa di tahun 2022 Halut kerja maju demi pencapaian pengembangan Kabupaten Halmahera Utara yang lebih maju dan baik,” tutur Erasmus.

Para pejabat yang dilantik adalah sebagai berikut:

  1. Valentino E. Leiwakabessy, Staf Bagian Tata Pemerintahan menjadi Kepala Dinas Koperasi dan UKM.
  2. Anderius Sero, Staf Badan Penelitian, Pengembangan dan Statistik menjadi Kepala Bidang Statistik BP2S.
  3. Hentje Marthin Luther, Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD menjadi Sekretaris BPBD.
  4. Samuel Ivan Moicel Thio, Kepala Sub Bagian Perencanaan dan Evaluasi BPBD menjadi Kepala Bidang Rehabilitasi dan Rekonstruksi BPBD.
  5. Hans Lullulangi, Staf Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menjadi Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Satpol PP.
  6. Abdul Isnain Yakub, Staf Bagian Umum, Perlengkapan dan Protokoler menjadi Kepala Sub Bagian Tata Usaha Bagian Umum, Perlengkapan dan Protokoler.
  7. Syahrial Usman, Staf Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Aparatur menjadi Kepala Sub Bagian Pemerintahan Umum Bagian Tata Pemerintahan.