Tandaseru — Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) di Kecamatan Wasile Timur dan Wasile, Kabupaten Halmahera Timur, Maluku Utara membangun sebuah pabrik pakan ternak dengan kapasitas produksi mencapai 20 sampai 50 ton per hari. Pabrik tersebut diresmikan Bupati Haltim Muh Din Hi Ma’bud, Selasa (25/8).
Pembangunan pabrik bertujuan mendorong perekonomian masyarakat Haltim dalam sektor peternakan.
Saat meresmikan, Bupati berharap Gapoktan bisa mengembangkan peternakan ayam petelur, ayam potong maupun ternak lainnya di wilayah Haltim. Dengan begitu daerah tak lagi mengharapkan ekspor dari luar Maluku Utara.
“Saya berharap kebutuhan pangan di Haltim bisa terpenuhi dengan adanya pengembangan pertanian dan peternakan di kawasan transmigrasi ini,” tutur Muh Din.
Bupati bilang, selain pengembangan pertanian yang sudah jalan, ke depannya Pemerintah Kabupaten Haltim akan menjadikan lima kawasan transmigrasi sebagai sentra peternakan dan budidaya perikanan.
“Apa yang sudah dilakukan Gapoktan di Wasile Timur dan Wasile ini diharapkan jadi contoh bagi Gapoktan lain di wilayah kawasan transmigrasi Kecamatan Maba Tengah, Maba Utara dan Wasile Selatan,” harapnya.

Peresmian pabrik tersebut juga diikuti penyerahan bantuan alat pertanian berupa traktor roda empat 5 unit, roda dua 25 unit, rice transplanter 3 unit, pompa air 30 unit dan hand sprayer 28 unit kepada 30 Gapoktan di wilayah Wasile dan Wasile Timur dari Anggota DPR RI Komisi IV Alien Mus.
Ada pula bantuan aspirasi dari Kementerian Pertanian berupa uang tunai untuk 7 kelompok ternak Unit Pengolah Pupuk Organik (UPPO) masing-masing Rp 200 juta serta bantuan Rp 50 juta per kelompok untuk 6 kelompok dari Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup dan bantuan dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat sebesar Rp 195 juta per kelompok Perkumpulan Petani Pemakai Air.
Tinggalkan Balasan