Tandaseru — Debat publik Pilkada Pulau Taliabu, Maluku Utara telah digelar Sabtu (31/10) malam kemarin. Pasangan calon petahana Aliong Mus dan Ramli (AMR) sukses memaparkan visi dan misinya sekaligus komitmen berbenah ketika terpilih kembali sebagai bupati dan wakil bupati Taliabu.
Penyampaian visi misi paslon nomor urut 2 itu disampaikan melalui sesi pemaparan visi misi paslon dalam debat publik yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pulau Taliabu.
Dalam debat yang dilangsungkan di aula Kantor DPRD Pulau Taliabu itu, paslon Aliong Mus dan Ramli menguraikan satu per satu program prioritas dan program unggulan yang nantinya dilanjutkan pada periode pemerintahannya ke depan.
Aliong yang mendapat kesempatan kedua dalam debat itu menyampaikan, visi yang diusung paslon AMR adalah ‘Melanjutkan Harapan Masyarakat Kabupaten Pulau Taliabu yang Maju, Mandiri, dan Sejahtera’.
Dari visi tersebut, Aliong menjabarkan kata maju dalam artian terbinanya kualitas sumberdaya manusia yang memiliki kemampuan ilmu pengetahuan dan kecakapan teknis (skill), berprakarsa, berkarya dan berprestasi, berinovasi tinggi dan berkepribadian akhlaqul karimah. Mandiri, yakni tersedianya infrastruktur wilayah yang berkualitas yang mendukung aksesibilitas modal dan jasa guna peningkatan sumber-sumber perekonomian daerah berbasis kerakyatan.
Sejahtera, yakni menurunnya angka kemiskinan penduduk, berkurangnya kesenjangan antardesa dan terpenuhinya kebutuhan dasar masyarakat, lahir dan batin.
Aliong juga memaparkan misi AMR yakni pembangunan kualitas sumberdaya manusia. Program ini meliputi pembangunan sumberdaya manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, sehat jasmani dan rohani, taat asas, saling menghormati hak dan kewajiban serta taat terhadap aturan hukum dan moral.
Membangun sumberdaya aparatur yang dinamis, berdisiplin, berwibawa, dan berkarakteristik pelayan masyarakat. Membangun pelayanan hukum, keamanan, dan ketertiban masyarakat yang dapat menjangkau seluruh masyarakat tanpa diskriminasi. Selain itu, membangun kebersamaan sosial dan mengakulturasi nilai-nilai tradisi, adat, dan budaya lokal sebagai aset kearifan lokal. Membangun pendidikan yang cerdas, berkeadilan, bermoral, bermartabat dan terjangkau seluruh masyarakat, dengan mengedepankan profesionalitas, dan budaya mutu terpadu. Membangun dan mengembangkan pelayanan kesehatan masyarakat yang berkualitas, berkeadilan, dan terjangkau seluruh masyarakat.
Calon Wakil Bupati Ramli menambahkan paparan misi tersebut dengan menyatakan, paslon petahana di Pilkada ini berkomitmen dan fokus pada pembangunan kualitas infrastruktur wilayah. Dari program ini, target AMR adalah melanjutkan pembangunan tata ruang kota dan desa yang dinamis dengan memperhatikan aspek kelestarian lingkungan hidup, estetika, kenyamanan, dan tersedianya ruang publik yang asri. Kemudian melanjutkan pembangunan sarana dan prasarana wilayah berbasis masyarakat dan kelestarian lingkungan hidup, demi percepatan pembangunan ekonomi. Melanjutkan pembangunan zona ekosistem air payau dan terumbu karang sebagai plasma nutfah (sumber makanan) bagi biota laut, sumberdaya hayati laut, dan penyangga pantai. Melanjutkan pembangunan tata kelola sumberdaya air dan mineral potensial.
Tinggalkan Balasan