Tandaseru — Civitas akademika Universitas Khairun (Unkhair) Ternate, Maluku Utara, turut ambil bagian sebagai peserta jalan sehat dalam rangka menyemarakkan Bulan Merdeka Belajar, dan memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2024.
Kegiatan tersebut berkolaborasi dengan lintas Satuan Kerja (Satker) Kemendikbud Ristek di wilayah Provinsi Maluku Utara.
Bulan Merdeka Belajar kali ini mengusung tema “Bergerak Bersama Lanjutkan Merdeka Belajar” yang diselingkakan dengan pameran juga festival pada 17-19 Mei 2024 di Benteng Oranje Kota Ternate.
Jalan sehat sebagai agenda puncak dari semarak Bulan Merdeka Belajar ini melibatkan berbagai unsur lintas Satker, terdiri dari Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Provinsi Maluku Utara, Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Maluku Utara, Kantor Bahasa Provinsi Maluku Utara, Balai Pelestarian Cagar Budaya Provinsi Maluku Utara, SMA, maupun SMP di Kota Ternate.
Jalan sehat diikuti ribuan peserta dari lintas Satker Kemendikbud Ristek, dan melibatkan SMA, maupun SMP di lingkungan Dinas Pendidikan Kota Ternate, dan mengibarkan bendera sebagai tanda dimulainya jalan sehat oleh Asisten Ahli, Bidang Ekonomi dan Pembangunan Kota Ternate, Syarif Sabatun.
Tinggalkan Balasan