Tandaseru — Kapolres Ternate AKBP Andik Purnomo Sigit memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) Kapolsek Pulau Moti Polres Ternate, Selasa (13/12).
Berdasarkan surat keputusan Kapolda Maluku Utara Nomor KEP/387/XI/2022 tertanggal 19 November 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dalam Jabatan di Lingkungan Polda Maluku Utara, jabatan Kapolsek Moti kini diemban IPTU Dedi Upara. Dedi sebelumnya merupakan PS Panit 1 Subdit 2 Ditintelkam Polda.
Sedangkan Kapolsek Moti sebelumnya, IPDA Sudiarman, diangkat menjadi PS Pamin 6 Subbagrenmin Rolog Polda.
Andik mengatakan, mutasi di lingkungan Polri merupakan hal yang wajar, karena kebutuhan untuk kebaikan maupun penyegaran organisasi.
“Saya selaku pimpinan Polres Ternate mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada pejabat lama atas kinerja dan dedikasinya selama bertugas di Polres Ternate dan sekarang promosi jabatan ke Rolog Polda Malut, semoga menjadi berkah untuk jenjang karir dan keluarga. Sedangkan untuk pejabat yang baru segera menyesuaikan diri di lingkungan Polres Ternate,” ucapnya.
Tinggalkan Balasan