Sekilas Info

Spanduk Tangkap 3 Petinggi Pemkot Ternate Gegerkan Publik

Spanduk yang dipasang di Kelurahan Dufa-dufa. (Istimewa)

Tandaseru -- Sebuah spanduk membuat geger warga Kota Ternate, Maluku Utara, Minggu (31/7).

Spanduk yang diawali dengan tulisan Ternate Bergerak, Ternate Menggugat itu terbentang di perempatan Jl. Cakalang, Kelurahan Dufa-Dufa, Ternate Utara. Ada pula di area Pelabuhan Sultan Mudaffar Sjah.

Spanduk tersebut disertai tagar bertuliskan #Tangkap dan adili Wali Kota Tauhid Soleman, #Tauhid Musuh Bersama, #Wali Kota Koruptor Haornas, #Tauhid Bukan Gam Madihutu.

Tidak hanya Tauhid. Serangan juga mengarah pada Rizal Marsaoly yang saat ini menjabat Kepala Bappelitbangda dan Samin Marsaoly sebagai Kepala BKPSDM.

Perang tagar itu di antaranya #Tangkap Rizal Marsaoly, #Rizal Koruptor Rumah Dinas, #Tangkap Samin Marsaoly, #Samin Koruptor Panggung Festival Pulau Hiri.

Selanjutnya 1 2 3
Penulis: Ardian Sangaji
Editor: Ardian Sangaji