Tandaseru — Ketua Dewan Pengurus Wilayah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Maluku Utara, Jasri Usman, memberikan deadline waktu kepada Dewan Pengurus Cabang PKB Kepulauan Sula untuk membentuk seluruh organisasi otonom PKB.
Kepada awak media, Jasri menjelaskan fungsi organisasi otonom PKB merupakan sayap partaiĀ yang akan membantu kerja-kerja partai sesuai porsinya masing-masing.
Selaku mandataris Dewan Pimpinan Pusat PKB, DPP PKB menginginkan seluruh kepengurusan PKB, baik di pusat hingga ke daerah, bisa tertib administrasi.
Oleh karena itu, Jasri memberikan deadline waktu kurang lebih 3 bulan kepada DPC menyiapkan seluruh administrasi terkait pembentukan Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) PKB di seluruh kecamatan.
Selain itu, DPC PKB di seluruh Kabupaten maupun Kota, bertugas membentuk pengurus organisasi otonom PKB, mulai dari pembentukan pengurus Garda Bangsa, Perempuan Bangsa dan Gema Saba.
“Jadi organisasi otonom ini harus dibentuk. Nah tugas organisasi otonom itu untuk membantu kerja-kerja partai sesuai tupoksi masing-masing,” ujar Jasri.
Pada kesempatan itu, Wakil Wali Kota Ternate ini menyebutkan kontribusi PKB di Kabupaten Kepulauan Sula pada tahun 1999 merupakan prestasi yang harus dijaga dan terus dikembangkan.
“Pada pemilu tahun 1999, PKB di Sula memberikan kontribusi yang luar biasa, dan itu harus dihargai,” tandas Jasri.
Tak hanya itu, ia juga berpesan kepada kepengurusan DPC PKB Sula yang baru bisa kembalikan kejayaan PKB di masa lalu. Sebab PKB didirikan oleh para alim ulama dan orang-orang yang ingin mengabdi kepada bangsa. Untuk itu, seluruh kader PKB harus mampu menjalankan nilai-nilai perjuangan yang dinginkan partai.
“PKB ini didirikan oleh alim ulama di bangsa ini, didirikan orang-orang hebat,” pungkas Jasri.
Tinggalkan Balasan