Tandaseru — Bupati Halmahera Selatan (Halsel) Hasan Ali Bassam Kasuba dan Wakil Bupati Helmi Umar Muchsin (Bassam-Helmi) secara langsung memimpin penggalangan dana dari Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Halsel, Senin (8/12/2025). Aksi ini dilakukan sebagai bentuk solidaritas untuk membantu korban bencana banjir besar yang melanda Pulau Sumatera.

​Penggalangan donasi dilakukan setelah apel gabungan di halaman Kantor Bupati Halsel. Bassam dan Helmi turun langsung ke barisan ASN, membawa kardus donasi, dan mengajak para peserta apel untuk menyumbang seikhlasnya. ASN pun merespons dengan memasukkan bantuan secara sukarela.

​Dalam arahannya, Bupati Bassam menjelaskan bahwa dampak bencana banjir di Sumatera tergolong sangat berat. Ia merujuk pada data resmi yang mencatat 940 korban meninggal dan 271 orang masih dinyatakan hilang.

​“Jumlah korban diprediksi masih terus bertambah, karena proses pencarian masih terus dilakukan. Bahkan, dalam insiden tersebut ada desa yang hanyut akibat terjadinya banjir dan longsor,” ungkap Bassam.

​Bupati menegaskan bahwa musibah yang dialami warga Sumatera adalah duka bersama sebagai satu keluarga besar bangsa. Oleh karena itu, ia mengajak ASN untuk menyisihkan rezeki yang dimiliki guna meringankan beban para korban, khususnya yang berada di Aceh dan Sumatera Barat.

​Ia juga memastikan bahwa seluruh donasi yang terkumpul akan disalurkan melalui lembaga resmi agar bantuan dapat sampai langsung kepada warga yang membutuhkan.

​Sementara itu, Wakil Bupati Helmi Umar Muchsin menambahkan bahwa aksi penggalangan dana ini merupakan wujud nyata kepedulian ASN Halsel terhadap bencana kemanusiaan di Sumatera.

​“Ini bukan sekadar soal bantuan materi, tapi ini adalah bentuk empati dan solidaritas ASN Halsel untuk saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah di Sumatera,” kata Helmi.

​Aksi ini diharapkan dapat menjadi amal ibadah bagi seluruh ASN Halsel dan memberikan kontribusi nyata dalam penanganan korban bencana di Sumatera.

Sahril Abdullah
Editor
Sahril Abdullah
Reporter