Tandaseru — Relawan desa Sagea dan Kiya di kecamatan Weda Utara siap memenangkan pasangan Ikram M Sangadji dan Ahlan Djumadil (IMS-ADIL) sebagai kepala daerah kabupaten Halmahera Tengah, Maluku Utara. Dukungan itu disuarakan saat relawan Sagea-Kiya menggelar pertemuan deklarasi IMS-ADIL di puncak Kawinet, Rabu (7/8/2024).
Dukungan ini diberikan atas dasar keinginan dan kemauan para relawan sendiri. Menurut mereka, IMS yang juga Pj Bupati Halteng telah menunjukkan kemampuannya memimpin Halteng lewat kebijakan yang menyentuh langsung kalangan masyarakat. Meski baru 1 tahun lebih memimpin Halteng, IMS dinilai relawan Sagea-Kiya sudah membantu menyejahterakan masyarakat lewat kebijakannya itu.
“IMS adalah pemimpin yang ideal. Kebijakannya menyentuh langsung di kalangan masyarakat ,” ujar Husban, salah satu relawan IMS-ADIL.
“Kami merasa terpanggil untuk menangkan IMS-ADIL di Sagea-kiya,” sambungnya.
Sementara Ahlan Djumadil yang juga anggota DPRD Halteng dari Partai Gerindra dinilai mampu mendampingi IMS dalam menjalankan roda kepemimpinan periode 2024-2029. Di samping itu, Ahlan merupakan putra Sagea-Kiya.
“Yang kami perjuangkan ini anak kampung. Harga diri kampung,” ujar Husban.
“IMS-ADIL menang 80 persen di desa lingkar tambang ini. Ini bukan takabur tapi ini adalah doa, dan kami yakin doa ini akan dikabulkan oleh Allah,” tandasnya.




Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.