Sekilas Info

50 ASN Tidore dan Haltim Ikuti Pelatihan Kepemimpinan Administrator

Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) yang digelar atas kerja sama Pemkot Tikep, Pemda Haltim, dan BPSDM Provinsi Maluku Utara. (Istimewa)

Sementara mewakili Wali Kota Tikep, Staf Ahli Wali Kota Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Abdul Hakim Adjam dalam sambutannya mengatakan dengan adanya pelatihan kepemimpinan administrator yang diikuti pejabat eselon III membuktikan bahwa salah satu misi wali kota dan wakil wali kota pada periode kedua ini, yakni penguatan sumber daya manusia telah berjalan dengan baik.

“Tentunya juga dengan adanya pelatihan kepemimpinan administrator ini, kami mengharapkan akan menghasilkan pejabat yang berinovasi, memiliki kinerja yang baik, bertanggungjawab dalam melayani masyarakat serta tentunya akan mampu mendongkrak kesejahteraan masyarakat Kota Tidore Kepulauan yang sudah menjadi cita-cita kita bersama dalam tugas dan pengabdian,” ucap Abdul Hakim.

Pelatihan kepemimpinan administrator ini dilaksanakan selama 108 hari kerja yang dimulai sejak 15 Maret 2024 hingga 17 Juli 2024 yang bertempat di Hotel Ayu Lestari Kota Ternate. Pada Pelatihan ini menggunakan metode Blended Learning dengan struktur kurikulum sesuai agenda yang telah disusun.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Sahril Abdullah
Editor: Sahril Abdullah