Tandaseru — Bupati Halmahera Barat James Uang dan Wakil Bupati Djufri Muhamad melakukan rapat evaluasi kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Rabu (4/10).
Rapat tersebut dipimpin langsung Bupati James. Semua pimpinan OPD tampak hadir, kecuali Direktur PDAM Jailolo.
Wabup Djufri usai rapat mengatakan, rapat tersebut adalah evaluasi kinerja setiap OPD agar terus meningkatkan pelayanan publik serta membahas kondisi keuangan daerah saat ini.
“Pada intinya, dalam rapat tadi kita bahas juga pelayanan publik dan juga bahas kondisi keuangan yang kita alami sekarang. Karena saat ini pemda hanya berharap pada dana perimbangan,” ungkap Djufri.
Djufri mengatakan, Bupati telah menegaskan pada OPD agar terus meningkatkan pelayanan publik. Selain itu, OPD pengelola PAD diminta terus maju agar bisa meningkatkan PAD untuk menopang kondisi keuangan daerah.
“Di tahun ini, kebutuhan daerah cukup besar. Selain kebutuhan pada pelayanan publik, ada kewajiban Pemda Halmahera Barat untuk menyiapkan anggaran Pilkada 2024 mendatang untuk KPU dan Bawaslu,” kata Djufri.
Tinggalkan Balasan