“Menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat melalui dampak inovasi dalam pertanian berkelanjutan, pangan dan energi,” jelasnya.
Hadir dalam konferensi ke-10 jejaring SAFE ini Dekan Fakultas Pertanian Lily Ishak, M.Sc. Nat.Rer., Ph.D didampingi Wakil Dekan II dan Wakil Dekan III Faperta. Fakultas Pertanian akan menandatangani Memorandum of Agreement dengan fakultas pertanian di beberapa universitas di Thailand. Sedangkan beberapa kolega dari Fakultas Pertanian Universitas Khairun akan mempresentasikan paper penelitian dalam sesi paper presentation.
Konferensi 10 Tahun SAFE Network di Chiang Mai tidak hanya memberi peluang kerja sama tetapi membuka kesempatan kolaborasi bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat demi kemajuan bersama Unkhair dan universitas di Asia anggota jejaring SAFE.
Tinggalkan Balasan