Sekilas Info

Tersingkir di Perempat Final Piala Gubernur, Ini Kata Pelatih Persisula

Persisula tumbang 2-3 dari Persiter Ternate. (Tandaseru/Irjan Rahaguna)

Tandaseru -- Tim Persisula Kepulauan Sula tak puas dengan kekalahan 2-3 dari Persiter Ternate dalam laga perempat final Pramusim Liga 3 Wilayah Timur Piala Gubernur Maluku Utara, Minggu (19/9).

Pasalnya, insiden pelanggaran dinilai diabaikan wasit begitu saja dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Merah Putih Pulau Morotai tersebut.

Amatan tandaseru.com, striker Persisula sempat memprotes wasit Faisal Abdul Wahid terkait dugaan hands ball pemain belakang Persiter di dalam kotak pinalti.

Pelatih Persisula, Rahmat Gailea, kepada awak media mengaku kekalahan anak asuhnya disebabkan faktor perjalanan yang cukup melelahkan. Hal ini berpengaruh pada stamina pemain.

"Memang perjalanan jauh dari Sula masuk sampai Tidore, terus lanjut ke Pelabuhan Sidangoli. Kemudian bis juga bermasalah sampai 5 jam. Kita masuk di Tobelo jam 10 malam," kata Rahmat usai pertandingan.

Rahmat Gailea. (Tandaseru/Irjan Rahaguna)

Tim Persisula baru tiba di Morotai sekitar jam 8 pagi.

"Faktor stamina. Terkait dengan permainan ini kan kapan saja terjadi hal-hal yang kita tidak inginkan. Kami dari pelatih maupun official mengantisipasi, tapi apa boleh buat sudah terjadi," akunya.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Irjan Rahaguna
Editor: Sahril A.