Tandaseru — Wakil Gubernur Maluku Utara, M. Al Yasin Ali secara resmi membuka turnamen futsal Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Malut Cup I, Sabtu (6/3), di Lapangan Waterboom Ternate. Turnamen tersebut dihelat untuk menyambut perayaan milad IMM ke-57 tahun.
Turut hadir dalam pembukaan Futsal Cup tersebut adalah Ketua Asosiasi Futsal Malut Aldhy Ali, Fokal Malut Burhan Ismail, dan seluruh organisasi otonom Muhammadiyah.
Wagub dalam sambutannya menyampaikan, IMM sebagai ortom Muhammadiyah merupakan wadah perjuangan untuk menghimpun, menggerakkan dan membina potensi mahasiswa Islam sehingga tumbuh kader yang memiliki kerangka berpikir ilmu alamyiah dan kader ilmiah sesuai kepribadian Muhammadiyah atas dasar Alquran dan as-sunnah.
“Hari ini kembali diingatkan pada masa-masa perjuangan pendiri IMM 57 tahun lalu, di mana awal perjalanan hingga pascakelahirannya telah banyak memberikan kontribusi terhadap dinamika dan problematika bangsa. Dengan mengusung tema ‘Membumikan Gagasan, Membangun Peradaban’, besar harapan kami agar IMM terus konsisten dengan trilogi intelektual, religiusitas, dan humanitas di usia ke-57 ini. Setiap kader harus lebih dewasa dan paham sejarah berdirinya, sehingga tidak hanya terpaku pada euforia momentum sesaat, namun kemudian lupa terhadap tujuan keberadaan organisasi,” jelasnya.
Momentum turnament IMM Cup I, sambung Wagub, menjadi ajang bagi pengurus lebih mengenal dan mempersiapkan jati diri sebagai kader. Karena pada dasarnya setiap permainan yang dimainkan akan menjadi pelajaran agar lebih memaksimalkan potensi diri.
“Semoga IMM menjadi media yang mampu menciptakan insan Muhammadiyah yang keberadaan dan setiap perbuatannya tidak hanya bermanfaat bagi dirinya sendiri tetapi juga harus membawa manfaat di lingkungan sekitar serta menjadi pengontrol kebijakan pemerintah dalam menjalankan setiap undang-undang dasar,” tuturnya.
“Pelaksanaan turnamen selain sebagai tempat menyalurkan hobi, juga dapat digunakan sebagai ajang silaturahmi, memperkokoh persatuan, persaudaraan dan kebersamaan, dengan semangat itu serta kita terus berkarya dan berjuang lebih keras lagi untuk menjadi masyarakat yang maju dan berprestasi, termasuk dalam bidang olahraga,” ungkap Wagub.
Tinggalkan Balasan