Tandaseru — Untuk memastikan terselenggaranya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang berlangsung secara aman, damai, jujur, dan adil secara serentak pada 27 November mendatang, Kementerian Politik dan Keamanan (Polkam) RI melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) bersama Pemerintah Provinsi Maluku Utara dan Pemerintah Kabupaten/Kota.
Rapat ini berlangsung di Royal Resto Ternate, Sabtu (23/11/2024) yang dihadiri Penjabat Gubernur Malut, Samsuddin A. Kadir, Ketua tim pemantau Pilkada Malut, Kemenko Polkam RI, Marsma TNI. A. Pandu Purnama, seluruh unsur Forkopimda, Ketua KPU Malut, Anggota Bawaslu Malut, Pj. Waliko Ternate dan Sekot Tikep. Sementara itu, untuk Pj. Bupati dan Forkopimda Kabupaten/Kota diikuti melalui virtual zoom.
Samsuddin mengatakan, Pemprov Malut akan selalu melakukan koordinasi dengan seluruh stakeholders daerah dalam rangka mensukseskan Pilkada di Malut.
“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat Malut agar dapat menyalurkan hak pilihnya pada 27 November mendatang. Serta jaga keamanan, ketertiban dan menghargai perbedaan hak pilihan orang lain,” ungkapnya.
Ia menambahkan, hal-hal yang disampaikan pihak penyelenggara dalam hal ini KPU, Bawaslu, pihak keamanan yakni TNI, Polri, juga Kejaksaan dan Pengadilan Tinggi maupun tokoh masyarakat bakal ditindaklanjuti untuk suksesnya Pilkada di Maluku Utara.
“Pihak TNI dan Polri agar dapat membantu Pemda serta KPUD dan Bawaslu, dalam menjaga keamanan di wilayah Malut,” ujarnya.
Menurutnya, Pemprov juga akan menyurat ke PT. Telkom, Pertamina dan PLN sesuai dengan tugas pokok masing-masing agar dapat membantu dalam menyukseskan hajatan Pilkada ini.
“Kami sangat membutuhkan dukungan semua pihak untuk menyukseskan Pilkada 2024,” katanya.
Sementara itu, Ketua Tim Pemantau Pilkada Malut, Kemenko Polkam, Marsama TNI, A. Pandu Purnama, mengatakan dengan terselenggaranya Rakor ini, maka pihaknya telah mendapat informasi yang sangat penting dan jelas dari semua peserta rapat yang hadir secara langaung maupun melalui zoom.
“Tentunya ini menjadi catatan kami, informasi ini sangat baik sekali bagi tim Desk Koordinasi Polkam terkait dengan Pilkada serentak yang berlangaung di Malut,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, Desk Pilkada ini dibentuk berdasarkan Keputusan Menkopolkam Nomor 149 tahun 2024 tentang Desk Koordinasi Pilkada Serentak Kemenko Polkam TA 2024. Yang terdapat 16 K/L yang terlibat dalam anggota Desk Pilkada.
“Tugas dari Desk ini sendiri adalah untuk memantau di seluruh wilayah Malut, mulai dari tahapan Pilkada, masa kampanye, memasuki masa tenang, hari pencoblosan dan saat penghitungan suara,” ujarnya.
Selain itu, juga dilakukan koordinasi dan sinkronisasi dengan pemerintah daerah maupun Kementerian/Lembaga (K/L) Pusat maupun daerah terkait dengan pelaksanaan Pilkada, dengan tujuan agar Pilkada ini berjalan dengan sukses, aman dan damai.
“Dari hasil Rakor ini, dapat kami laporkan bahwa kondisi situasi terkini di Malut masih aman terkendali. Kami berharap agar kondisi aman ini dapat berjalan sesuai dengan harapan kita bersama,” cetusnya.
Tinggalkan Balasan