Tandaseru — Warga RT 006 RW 005 Kelurahan Marikurubu, Kecamatan Ternate Tengah, Kota Ternate, Maluku Utara, mengeluhkan air bersih yang tak mengalir dari PAM Ake Gaale sepekan terakhir.
Hal tersebut bukan persoalan baru di Ternate, di mana distribusi air bersih ke rumah warga sudah berulang kali macet total.
“Sudah satu minggu tak mengalir, mulai dari Sabtu lalu sampai hari ini,” kata Fadli, Jumat (2/12).
Ia berharap PAM Ake Gaale segera mengalirkan air bersih sebab kebutuhan akan air bersifat urgen.
“Kita setengah mati. Kami meminta kepada PDAM agar segera mengalirkan air bersih karena ini sudah satu minggu,” tandasnya.
Tinggalkan Balasan