Tandaseru — Puluhan mahasiswa menggelar aksi menolak kedatangan Presiden RI Joko Widodo ke Maluku Utara. Aksi ini berlangsung di depan kantor RRI Ternate, Selasa (27/9).

Jokowi dijadwalkan tiba di Kota Ternate malam ini dan memulai kunjungan kerjanya Rabu (28/9) besok.

Dalam aksi tersebut massa aksi membentangkan spanduk bertulisan “Maluku Utara menolak kedatangan Presiden Joko Widodo karena kebijakannya merugikan rakyat Indonesia”.

Koordinator Aksi Sodikin Teky mengatakan, aksi tersebut murni gerakan mahasiswa yang menyuarakan aspirasi rakyat.

“Kedatangan Jokowi ke Maluku Utara itu pastinya ada investasi baru yang akan merusak ekologi dan ekosistem yang ada di Malut, terutama hak-hak adat dan tanah adat,” ujarnya.