Tandaseru — Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Chasan Boesoirie Ternate, Maluku Utara, mengumumkan adanya 16 orang pasien terpapar Covid-19 dengan gejala gangguan pernapasan yang tengah dirawat di rumah sakit tersebut.
Direktur Utama RSUD Chasan Boesoirie Ternate, dr. Samsul Bahri saat dikonfirmasi, Rabu (23/6), menyampaikan, kebanyakan pasien yang dirawat ini berasal dari Kota Ternate. Mereka memiliki riwayat perjalanan dari Jakarta dan beberapa daerah di Pulau Jawa.
Menurut Samsul, bagi pasien Covid-19 dengan gejala berat spesimennya langsung dikirim ke Lidbangkes Jakarta guna memastikan variannya.
“Hanya mereka yang memiliki gejala berat saja yang kita kirim spesimennya ke Jakarta,” jelasnya.
Ia bilang, tingkat ketersediaan tempat di RSUD Chasan Boesoirie masih cukup sebab ada penambahan satu gedung lagi khusus untuk pasien Covid-19.
“Tiga gedung yang kami siapkan ini kapasitas 19 orang pasien. Kalau ada lonjakan lagi maka ada satu gedung lagi yang akan kami gunakan,” tandasnya.
Tinggalkan Balasan