Tandaseru — Lapas Jailolo, Halmahera Barat, Maluku Utara, menggelar apel siaga 3+1 bersama TNI Polri, Jumat (5/4/2024) sore. Apel ini dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan yang ke-60.
Kepala Lapas Suparno bertindak sebagai pembina apel, sementara Kasubsi Portatib Fazri Abdullah menjadi komandan apel. Apel ini diikuti penggeledahan kamar-kamar hunian warga binaan pemasyarakatan (WBP).
Dalam penggeledahan tersebut tidak ditemukan benda terlarang seperti narkoba, HP, dan sebagainya. Petugas lapas hanya menemukan kaleng-kaleng bekas namun tetap diamankan untuk dimusnahkan karena dalam situasi tertentu bisa digunakan untuk hal-hal negatif.
Usai penggeledahan, dilakukan penjemputan Bupati Halbar James Uang untuk buka puasa bersama petugas lapas, TNI Polri, dan WBP. Penjemputan ini dipimpin Kepala KPLP Rakib Teapon.
Dalam sambutannya, Bupati menyempatkan diri menyapa lima narapidana wanita yang terjerat kasus kejahatan pemilu di Desa Akelamo Cinga Cinga.
Sementara Kepala Lapas menyampaikan terima kasih kepada Bupati dan rombongan atas kehadirannya.
Tinggalkan Balasan