Tandaseru — Para pedagang Pasar Rakyat Gotalamo ll Pulau Morotai, Maluku Utara, akhirnya bisa bernapas lega. Pasalnya, insentif yang dijanjikan Pemerintah Kabupaten sudah ditransfer ke rekening masing-masing pedagang.

Kepala Pasar Sakir Sandri ketika diwawancara tandaseru.com, Rabu (30/12) mengatakan, insentif milik pedagang Pasar Gotalamo hari ini sudah diterima ke rekening masing-masing.

“Tadi acaranya pembagian insentif, semua sudah masuk ke rekening masing-masing. Secara simbolis sudah dilakukan dan sebagian tadi cek di bank sudah masuk semua,” katanya.

Sakir bilang, ada delapan penerima insentif yang menerima kali ini.

“(Pedagang) barito (terima) Rp 1 juta, ikan Rp 2 juta, sembako dan  pakaian Rp 3 juta per kios, kemudian sampai ke gorengan, sayur masak, dan kue semua dapat. Ada delapan penerima,” rincinya.

“Awalnya mereka sudah sepakat untuk pindah ke Pasar CBD, jadi kita berharap tidak ada konflik karena kita orang Morotai semua. Saat kita pindahkan mereka dulu, kalau komplain sudah pasti tuntutan mereka yang pertama kan yang dana insentif, dan sekarang sudah ditransfer ke rekening,” sambungnya.

Sakir mengaku, ada beberapa hal yang menjadi hambatan sebelum pencairan. Diantaranya masalah rekening pedagang.

“Mereka punya rekening sudah mati. Ada rekeningnya diberikan salah ketik, mungkin salah di CBD atau Perindagkop. Itu sudah diperbaiki kurang lebih ada 40 orang, dan nomor rekeningnya yang sudah benar berarti sudah masuk,” tandasnya.