Tandaseru — Pemda Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara, telah mengumumkan hasil seleksi administrasi PPPK 2023.

Berdasarkan pengumuman nomor 810/3333/2023, 1.565 pelamar dinyatakan lulus ke tahapan selanjutanya. Di sisi lain, 294 pelamar tidak lulus seleksi berkas.

Rinciannya, dari 949 pelamar tenaga kesehatan, 888 di antaranya lulus, sedangkan 61 sisanya tak lulus.

Lalu dari 408 pelamar tenaga guru, 405 orang dinyatakan lulus, dan hanya 3 pelamar tak lulus.

Sementara itu, dari 502 pelamar tenaga teknis, hanya 272 yang lulus seleksi berkas, sedangkan 230 tidak lulus.

Kabid Pengembangan Disiplin dan Inka BKPPD Halmahera Selatan, Haris, mengatakan jumlah formasi jabatan yang disediakan dalam seleksi PPK tahun ini adalah 1.327.