Tandaseru — Demi peningkatan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), Bupati Halmahera Tengah, Maluku Utara, Ikram Malan Sangadji, membuka lebar ruang bisnis bagi masyarakat.

Hal itu terbukti melalui CV King Yusuf yang menjadi supplier beras 30 ton ke PT Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP).

Ikram menjelaskan, salah satu prioritas pembangunan Halteng adalah ekonomi dan UMKM. Peran UMKM Halteng terhadap lapangan kerja dan peningkatan pendapatan masyarakat akan terus didorong agar lebih produktif.

Salah satunya membuka akses kerja sama dengan PT IWIP dan kontraktornya, sehingga para pelaku UMKM menjadi mitra untuk penyediaan pangan, baik suplai dari luar maupun bahan pangan lokal.

“Saya juga telah pertemukan PKK dengan manajemen PT IWIP terkait hasil kerajinan tangan anggota PKK di desa yang ada di wilayah Patani. Gerakan ekonomi lokal melalui UMKM terus menjadi barometer ekonomi produktif di Halteng. Ke depan UMKM lokal akan menguasai suplai pangan ke industri hilirisasi nikel di Halteng,” tuturnya.

Apalagi, menurut dia, dengan terbukanya program Pj Bupati untuk membangkitkan perekonomian daerah lewat UMKM.