Tandaseru — Sebagian besar warga di Kelurahan Sulamadaha, Kecamatan Ternate Barat, Kota Ternate, Maluku Utara, yang bekerja sebagai petani memiliki pohon kelapa di kebunnya.
Namun, kurangnya pengetahuan dan keterampilan dalam mengelola, membuat buah kelapa yang dipetik selama ini hanya dijual dalam bentuk buah kelapa muda atau diolah menjadi kopra.
Potensi kelapa yang cukup melimpah di kelurahan ini pun membuat salah seorang Anggota TNI-AD bernama Sertu Suryadin tertarik untuk mengajak dan mengajarkan warga tentang cara memproduksi minyak kelapa murni atau virgin coconut oil (VCO).
Sertu Suryadin merupakan anggota Koramil 1501-02/Pulau Hiri Kodim 1501/Ternate yang ditugaskan menjadi Babinsa di Sulamadaha.
Menurut Sertu Suryadin, berdasarkan hasil observasinya, diketahui bahwa masyarakat di Sulamadaha mayoritas bermata pencaharian sebagai petani dan nelayan. Dua pekerjaan yang ditekuni warga ini pendapatannya tidak menentu.
Olehnya itu menurut dia, bila potensi kelapa dikelola dengan baik dan maksimal oleh warga seperti diproduksi menjadi VCO, maka sudah pasti manfaatnya berdampak pada peningkatan perekonomian warga itu sendiri.
Tinggalkan Balasan